Siswa Pencinta Alam SMU Negeri 4 Bantimurung Maros

KUBAKTIKAN HIDUP, JIWA, DAN RAGAKU KEPADA ALAM DAN PENCIPTANYA

ULTAH SISPALA KE-XI DAN PENANAMAN POHON


Bantimurung - Maros, Peringatan Hari Ulang Tahun Sispala Butterfly yang ke-XI kali ini dilaksanakan di Sekolah SMA Negeri 4 Bantimurung Maros (27-11-2012) dan berjalan dengan sangat sederhana.

Kegiatan ini dihadiri dari puluhan calon anggota, pengurus, anggota, alumni, dan pembina sispala yang sempat hadir dan dilaksanakan di ruangan laboratorium biokimia SMA Negeri 4 Bantimurung Maros.

Sitti Rahma yang dalam hal ini sebagai Ketua Panitia mengatakan "kegiatan ini dilaksanakan dengan harapan semoga sispala butterfly makin eksis dan dapat menjalankan cita-cita organisasi kedepan dengan lebih efektif" ucapnya.


Pada kegiatan ini, panitia pelaksana juga merangkaikan acara ini dengan penanaman pohon di sekitar sekolah yang terdiri dari pohon Bitti sesuai dengan ide Ketua Sispala dengan harapan menghijaukan alam berawal dari lingkungan sekolah.
 

LATIHAN GABUNGAN II FPTI MAROS


Bantimurung - Maros, Empat Pengurus Sispala Butterfly (Agus, Guntur, M. Rizal, dan Marwansyah) mengikuti Latihan Gabungan (LATGAB II) Panjat Tebing di Tebing Alam Bantimurung Maros. Kegiatan ini sebagai lanjutan kegiatan Latgab sebelumnya yang diadakan di tebing Lopi-Lopi Leang-Leang Maros.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Federasi Panjat Tebing Indonesia Kabupaten Maros. Kegiatan yang dilaksanakan selama tiga hari dua malam (23-25/11/2012) ini melibatkan beberapa Kelompok Pencinta Alam dan Siswa Pencinta Alam di Kabupaten Maros. Dalam kegiatan ini peserta diberikan pemahaman beberapa teknik panjat tebing berupa pemasangan dan penggunaan alat berupa Hardness, Carabiner, Figure of Eight, Callback dan lain-lain, juga beberapa defenisi KARST. Adapun tujuan kegiatan ini dilaksanakan agar peserta dapat mengetahui beberapa dasar-dasar dan teknik-teknik panjat tebing di alam bebas.
 

DIKSAR ANGKATAN X


Kalabbirang - Bantimurung, Angkatan IX Sispala Butterfly yang menjadi Panitia Pelaksana Pendidikan Dasar bagi calon anggota Angkatan X yang berlokasi di Goria Kalabbirang Bantimurung Maros, telah mengadakan kegiatan ini yang berlangsung selama dua hari (17 - 18 November 2012).

Dalam kegiatan ini peserta berjumlah 19 orang yang terdiri dari 13 orang laki-laki dan 6 orang perempuan yang sangat berantusias melakukan Pendidikan Dasar yang menjadi salah satu syarat untuk menjadi Anggota Sispala Butterfly Angkatan X. Dalam Diksar X ini, semua calon peserta dianggap lulus 100%, sisa menghadapi pengambilan scarf beberapa bulan kedepan untuk menjadi anggota penuh Sispala Butterfly Angkatan X dan diharapkan semua para calon agar tetap mengikuti tahapan tersebut.

Hadir juga dalam pendiksaran beberapa alumni yang turut membantu kegiatan tersebut agar berjalan dengan lancar dengan memberikan beberapa materi dan latihan buat para calon anggota.